Tuesday, March 23, 2010

Kim Soo-ro jadi guru lagi di "Death Bell 2"



Setelah sukses memerankan tokoh semi-guru di drama baru-baru ini "God of Study", Kim Soo-ro akan menjadi guru lagi secara penuh dalam film barunya "Death Bell 2". Kabar ini diumumkan pada tanggal 23 Maret 2010 bahwa Kim Soo-ro akan mengambil peran sebagai seorang guru untuk sekuel "Death Bell "atau dikenal sebagai "Gosa". 
Film pertama yang dibintangi Kim Bum, Lee Beom Soo, Nam Gyoo-ri, Yoon Jung-hee, dll memang sangat baik di box-office ketika ditayangkan pada tahun 2008 dan perusahaan produksi yakin bahwa sekuelnya akan sukses juga. 
Ini akan menjadi seperti sebuah mini reuni untuk Kim Soo-ro dengan Jiyeon T-ara yang memerankan pelajar di "God of Study". Selain itu alumni "High Kick Through the Roof", Hwang Jung-eum dan Yoon Si-yoon  juga telah dicast untuk film ini. 
Syuting akan dimulai pada bulan April, dengan tanggal rilis dijadwalkan bulan Juli ini. 
Cre  :  Allkpop


No comments:

Post a Comment