Aktor Korea Gong Yoo akan mempromosikan serial hit Korea "Coffee Prince" di Jepang akhir pekan ini, menurut agensinya sendiri N.O.A Entertainment pada hari Jumat.
N.O.A mengumumkan bahwa Gong Yoo diundang oleh Fuji TV untuk menghadiri acara berjudul "Coffee Prince 1.5th Shop IN United States of Odaiba" di Odaiba Tokyo pada tanggal 22 Agustus 2010, di mana ia akan bertemu dengan sekitar 2.000 penggemar untuk berbicara tentang pembuatan drama "Coffee Prince" yang dibintanginya bersama dengan aktris Yoon Eun-hye pada tahun 2007 dan berpartisipasi juga dalam kuis dan permainan.
Dia kemudian akan mengadakan konferensi pers dengan media lokal termasuk Yomiuri Shimbun, Hallyu Pia dan Hanako. Keesokan harinya, Gong Yoo akan tampil pada variety program Fuji TV "Waratte Iitomo!" secara Live dan muncul di beberapa acara talk show radio seperti Mnet Japan, BS Broadcast dan Rainbow FM.
"Coffee Prince" tayang perdana di Jepang pada tanggal 11 Agustus 2010 sebagai bagian dari acara Fuji TV yang bertajuk "Hallyu Alpha Summer Festival", dan ditayangkan untuk pertama kalinya setelah selesai dijalankan di Korea tiga tahun lalu.
Fuji TV telah menayangkan drama hit lainnya untuk festival drama ini termasuk drama produksi SBS "You're Beautiful" dan "Shining Inheritance".
Cre : Hancinema.net

No comments:
Post a Comment