Kim Ah-joong ("200 Pound Beauty", "Accidental Couple") telah dicast untuk proyek film kolaborasi AS dan Cina, yang berjudul "Amazing". Hal ini digambarkan sebagai sebuah "film petualangan olahraga" yang berhubungan dengan dunia "realitas virtual-internet" dan memiliki anggaran sebesar ₩ 20 Milyar (kira-kira sebesar 17 Juta USD).
Dalam "Amazing", Kim memainkan seorang cewek yang tertarik dengan aktor Cina Huang Xiaoming (The Return of Condor Heroes, The Banquet) ; karakternya terkenal karena kecerdasannya yang tajam. Huang berperan sebagai CTO (chief technology officer) dari perusahaan internet top di dunia dalam pengembangan game, dan aktor Amerika Eric Mabius (Ugly Betty) juga telah dicast untuk meramaikan film ini.
Plot ini melibatkan pengembangan permainan basket virtual-realitas internet, dan penampilan dari bintang-bintang basket NBA yang sebenarnya diharapkan, termasuk Yao Ming dan Magic Johnson. Perjalanan film ini adalah antara realitas dari kata nyata dan jenis virtual dalam mengeksplorasi perpaduan genre baru. Rumah produksi di belakang film ini adalah Shanghai Film Group dan akan disutradarai oleh Sherwood Hu dari "Prince of the Himalayas", yang berdasarkan epik Hamlet di Tibet.
"Amazing" mulai syuting pada tanggal 15 Agustus 2010 - Kim baru-baru ini terbang ke Cina, di mana dia saat ini tengah syuting - dan berencana untuk rilis pada semester pertama tahun 2011.
Cre : Dramabeans

No comments:
Post a Comment