Kim Jae-won (My Love Patzzi, Hwang Jini) baru sekitar dua minggu keluar dari militer, tapi dia sudah punya peran utama dalam sebuah drama. Dia dikabarkan bakal berperan sebagai karakter utama dalam drama MBC "Do You Hear My Heart", dan akan dipasangkan dengan aktris Hwang Jung-eum (Giant, High Kick Through the Roof).
PD Kim Sang-ho (Fantasy Couple) sedang mencari pemain yang memiliki potongan-bersih, tipe yang halus untuk tokoh utama drama ini, seseorang yang benar-benar tampak seperti orang baik. PD Kim mengatakan bahwa ia pergi ke pemakaman ayahnya Tony Ahn, dan di sana ia melihat Kim Jae-won, yang menginap sepanjang malam di sisi temannya, dan diserang oleh perhatiannya yang tulus. (Kim Jae-won dan Tony Ahn menjalani tugas militer mereka di sekitar waktu yang sama)
Dan tidak ada yang bisa membantah bahwa Kim Jae-won sangat cocok dengan karakter yang disebutkan tadi.
"Do You Hear My Heart" akan menggantikan "Flames of Desire" dan dijadwalkan tayang perdana pada bulan April 2011.
Cre : Star News

No comments:
Post a Comment