Sub unit Super Junior, Super Junior-KRY, mengadakan konser pertama selama tiga hari, dan pada tanggal 13 Februari 2011, mereka menyelesaikan konser yang bertajuk "SUPER JUNIOR-K.R.Y THE 1ST CONCERT".
Terdiri dari Kyuhyun, Ryeowook, dan Yesung, trio ini adalah salah satu unit yang memiliki debut pertama di Korea dan menerima banyak cinta untuk bakat vokal mereka yang mengesankan dan juga harmoni indah di berbagai hits balada dan lagu OST.
Unit ini telah mengadakan konser di Jepang dan Taiwan tahun lalu, namun karena permintaan tanpa henti dari fans Korea, mereka memutuskan untuk melanjutkan dengan konser pertama mereka di Korea tahun ini.
Para anggota datang bersama untuk sebuah konferensi pers satu jam sebelum konser digelar dan berkata "Kami sangat senang bisa mengadakan konser seperti ini. Ini kesempatan bagi kita untuk menunjukkan pesona yang berbeda dengan apa yang kita biasanya tunjukkan melalui Super Junior. Melalui lagu balada, kami berharap dapat menyentuh hati".
Mereka melanjutkan, "Kami berencana untuk memamerkan banyak track balada dari dua OST drama dan album resmi kami. Ada banyak balada dalam album kami selain lagu dance, tapi ada sedikit kesempatan bagi kita untuk menyanyikannya dalam konser. Kami telah mengadakan banyak konser dengan 10.000 fans, tapi konser ini dibuat dengan pikiran untuk menjadi lebih dekat dengan fans kami.
Kyuhyun menyanyikan OST "Secret Garden" sambil mengenakan setelan biru blink - blink yang sangat terkenal (dipopulerkan oleh Hyun Bin), sementara Ryeowook menyenyikan remake dance Mika "Blame It On the Girls", dan Yesung tampil dengan lagu-lagu OST dari "Paradise Ranch" dan "Cinderella’s Sister"
Mereka mengaakhiri wawancara dengan, "Sudah sekitar lima tahun sejak Super Junior-KRY memulai debutnya. Dibandingkan dengan ketika semua anggota mempromosikan bersama-sama, aku merasa bahwa suara campuran kita lebih baik. Silahkan lihat ke depan untuk kita".
Sumber : Star News via Nate
via : http://www.allkpop.com/2011/02/super-junior-k-r-y-successfully-complete-their-first-korean-concert



No comments:
Post a Comment