Tuesday, September 28, 2010

Cowok "Second Lead"



Cowok kedua atau yang lebih populer dengan sebutan "Second Lead" hampir selalu ada di setiap Kdrama, sosok yang sempurna yang selalu siap melindungi tokoh utama cewek, menjaga, mengasihi, tetapi tidak pernah mendapatkan hatinya. Baru-baru ini para "cowok second lead" ini telah menjadi lebih dan lebih populer, kadang-kadang bahkan sama populernya seperti aktor utama. 

Sebagai contoh dari second lead yang makin populer adalah Kim Hyun-joong yang berperan sebagai Yoon Ji-hoo di "Boys Over Flowers" dan Jung Yong-hwa yang berperan sebagai Kang Shin-woo di "You're Beautiful". 

Meskipun dalam retrospeksi banyak yang mengkritik kemampuan akting Hyun-joong dalam drama "Boys Over Flowers", tapi drama itu sendiri memiliki lubang plot yang banyak, sehingga popularitas BOF tidak bisa dipungkiri lagi. Ditambah sebelumnya Hyun-joong sudah agak populer lewat bandnya SS501 dan penampilannya di "We Got Married", tapi dengan membintangi BOF karirnya makin meroket. 

 

Adapun Jung Yong-hwa, ia pada dasarnya meledak karena perannya dalam "You're Beautiful". Sementara "You're Beautiful" telah mendapatkan rating rata-rata, Yong-hwa ternyata memiliki basis penggemar lokal (Korea) yang sungguh-sungguh mendukungnya dan meraup sukses besar juga dengan fans internasional. Popularitas barunya ini menyebabkan sukses besar untuk band-nya, CNBlue, dan beberapa tawaran pekerjaanpun datang, seperti CF / iklan, MC, dan pernikahan virtual dengan Seohyun SNSD di "We Got Married".


(Noh Min-woo, Lee Tae-sung, Song Joong-ki)

Baru-baru ini, semua pembicaraan tentang "Cowok second Lead" kembali muncul ke permukaan karena meningkatnya popularitas beberapa aktor yang bermain dalam drama yang saat ini ditayangkan.  

Noh Min-woo telah berakting dalam beberapa Kdrama sebelumnya, dia adalah mantan drummer (Rose) dari grup band TRAX. Dia mulai mengumpulkan perhatian lebih setelah muncul di Kdrama "Pasta" awal tahun ini, tetapi perannya kali ini sebagai cowok seksi yang memburu gumiho, Park Dong-joo, di "My Girlfriend Is a Gumiho" membuat namanya mulai diperhitungkan. 

Lee Tae-sung juga bukan seorang rookie / pendatang baru di dunia Kdrama, dia termasuk aktor yang paling sering menjadi tokoh utama kedua, seperti di Kdrama "9 Ends 2 Out" beradu akting dengan Soo Ae. Perannya dalam "Playful Kiss" terlihat menawan dengan dialek kikuk Busan.  

Song Joong-ki selalu cukup populer meskipun ia baru memulai debutnya pada tahun 2008. Dia memiliki peran pendukung di Kdrama "Triple", "Will It Snow For Christmas", dan "OBGYN" sebelum mendapat peran playboy sebagai Goo Yong-ha di "Sungkyunkwan Scandal". Dengan wajah bayinya, tampaknya tidak mungkin baginya untuk memainkan peran tersebut, tapi ia telah sangat baik berperan sebagai Yong-ha hanya membawa jumlah yang tepat dari kenakalan dan intrik dengan karakternya.




Mudah-mudahan, dengan meningkatnya popularitas mereka sebagai "Cowok second Lead", mereka akan mendapatkan pengakuan yang layak untuk mendapatkan peran terkemuka / utama.  











Cre  :  Seoulbeats

No comments:

Post a Comment