Friday, December 25, 2009

Yoo seung-ho tampil beda di drama baru God of Study


Salah satu bintang serial drama populer The Great Queen Seon Deok, Yoo Seung-ho akan tampil beda dalam sebuah serial drama KBS yang akan datang, God of Study. Karakter yang akan diperankan Seung-ho adalah pemuda keras dan maskulin Hwang Baek-hyun, berbeda bagai langit dan bumi dengan peran pemuda manis dan lembut yang biasanya didapatnya.

Karakter Hwang Baek-hyun ini diceritakan dibesarkan oleh neneknya setelah kedua orang tuanya wafat dan merupakan pembuat onar. Ia yang sedang duduk di tingkat terakhir SMU ini keras kepala dan memiliki harga diri tinggi. Drama God of Study sebenarnya direncanakan diproduksi pada awal tahun 2009 ini namun terkatung-katung, sebelum akhirnya diteruskan.

Drama ini berseting di SMU kelas rendahan dan pada murid-murid yang bermasalah. Merupakan adaptasi dari dorama Jepang yang dibintangi Abe Hiroshi, namun fokus pada drama orisinal itu sedikit berbeda karena lebih menceritakan tentang karakter mantan pengacara (Abe Hiroshi) yang menjadi guru dan mengajari para murid bermasalahnya agar bisa masuk ke universitas. Sedangkan God of Study lebih fokus pada kehidupan lima murid yang mengikuti sebuah kelas khusus.


Menurut pihak manajemen Yoo Seung-ho, agar bisa menghilangkan imej pemuda manis yang tampak lebih muda dari usianya maka ia memutuskan mengubah penampilannya menjadi lebih maskulin. Untuk itu, karakter yang diperankan Seung-ho memakai busana jadul seperti jaket kulit dan mengganti gaya rambutnya. Drama God of Study yang menampilkan gaya beda Seung-ho ini akan tayang perdana pada 4 Januari 2010. Drama ini akan bersaing dengan drama Jejongwoon milik SBS dan Pasta dari MBC. Selain Yoo, drama ini juga dimeriahkan oleh Kim So-roo, Bae Doo-na, Lee Chan-ho, Go Ah-sung, Lee Hyun-woo, Ji-yeon.
 






Sumber  :  www.indosiar.com, Hancinema.net


No comments:

Post a Comment